Game mempunyai beberapa genre seperti fantasi, petualangan, dan lain-lain. Game perang zombie memang menjadi salah satu genre game terfavorit saat ini, di dalam game zombie kamu akan melawan para zombie yang akan menyerang kamu.
Jika kamu kalah atau terkena serangan para zombie tersebut maka kamu juga terinfeksi virus dan berubah menjadi zombie juga.
Mengingat game zombie kebanyakan hanya tersedia di Komputer PC atau laptop ternyata game perang melawan zombie juga tersedia di android.
Bagi kamu yang sedang mencari game zombie offline di android berikut ini beberapa daftar game zombie yang bisa kamu jadikan referensi untuk kamu mainkan secara offline ataupun online di tahun ini.
Daftar Game Perang Zombie Offline terbaik di Android
Pada kesempatan kali ini KochengOren telah merangkum beberapa daftar game perang zombie terbaik yang bisa kamu mainkan di android. Simak ulasannya..
1. The Walking Zombie 2: Zombie shooter

Game perang zombie pertama yang KochengOren rekomendasikan bernama The Walking Zombie 2: Zombie shooter yang merupakan salah satu game perang zombie offline terbaik di android.
Dibesut oleh Alda Games, Di dalam game kamu harus berusaha bertahan hidup dari serangan para zombie. Jika kamu terkena serang dari zombie maka juga ikut terinfeksi menjadi zombie.
Tak hanya itu, zombie yang akan menyerang kamu tidak hanya satu tapi sangat banyak jadi kamu harus membasmi semua para zombie tersebut dengan peralatan persenjataan yang sudah disiapkan.
Banyak jenis senjata yang bisa kamu gunakan seperti AKM, granat, sniper dan senjata canggih lainnya untuk membunuh para zombie.
Game dengan jumlah install lebih dari 1 juta orang ini memiliki rating 12+ dan mempunyai ukurang yang tidak besar yaitu kurang dari 50MB saja.
2. Zombie Conspiracy: Shooter

Game yang dibesut oleh Play365 ini merupakan game perang zombie yang udah diinstall lebih dari 100rb orang pengguna smartphone android.
Di dalam game Zombie Conspiracy: Shooter ini kamu akan ditugaskan beberapa misi untuk melawan para zombie yang menyerang.
Setiap sebelum mengerjakan misi kamu akan diberikan beberapa panduan yang akan memberikan kamu petunjuk untuk menyelesaikan misi tersebut.
Dan setiap berhasil menyelesaikan misi level kamu akan meningkat.
Tampilan grafis dari game ini sangat baik dari tampilan karakter dan visual efek yang menawan.
3. MAD ZOMBIES

Game perang zombie offline besutan VNG GAME STUDIOS ini memiliki alur cerita berpetualang membunuh zombie.
Di dalam game MAD ZOMBIES ini kamu akan ditugaskan melawan para zombie yang dating menyerang.
Untuk melawan para zombie tidak mudah kamu karena jumlah zombie yang banyak.
Grafik tampilan yang memiliki animasi 3d ini memberikan efek tampilan realistis layaknya seperti dunia nyata.
Terdapat banyak sekali jenis senjata canggih berkekuatan tinggi yang telah disediakan di game ini seperti Senapan, dan senjata lain yang memiliki efek spesial lainnya.
4. The Walking Dead: Season One

Game bernama The Walking Dead: Season One ini merupakan salah satu game perang zombie terpopuler saat ini.
Kamu bisa memainkan game ini secara online maupun offline di android.
Memiliki alur cerita dramatis kamu akan merasakan sensasi menengangkan ketika memainkan game ini.
Dengan tampilan animasi 3d seperti karakter dan latar belakang dari game ini akan memberikan keseruan lebih yang bisa kamu rasakan di game ini.
Game yang diproduksi oleh Howyaknow, LLC ini sukses meraih jumlah install lebih dari 10 juta pengguna android dengan ukuran aplikasi kurang dari 15MB saja.
Demikianlah beberapa game perang zombie offline terbaik di android yang bisa kami bagikan, Jika kamu punya rekomendasi lain silahkan tinggalkan di komentar. Semoga bermanfaat.