Cara Mengganti Tanggal Lahir di Facebook (Lite) Tanpa Batas

cara mengganti tanggal lahir facebook yang limit

Sebelum adanya fitur perayaan ulang tahun di facebook tepatnya tahun 2019 silam, Kebanyakan dari kita membuat akun facebook secara asal-asalan seperti membuat nama unik atau nama yang keren, dan biodata yang tidak sesuai dengan biografi kita contohnya adalah tanggal lahir.

Namun, saat munculnya fitur ulang tahun di facebook banyak yang bertanya bagaimana cara mengganti tanggal lahir di akun facebook mereka.

Di sosial media seperti facebook, data pribadi memanglah hal yang sangat penting dan tidak bisa kita publikasikan ke semua orang begitu saja. Makanya ada juga yang memperlihatkan tanggal lahir mereka dan juga ada yang menyembunyikannya dengan mengubah privasi pada tanggal lahir menjadi Hanya Saya.

Karena sistem dari facebook sendiri akan merayakan ulang tahun seseorang sesuai dengan tanggal lahir yang tertera di akun facebook mereka. Itupun juga akan diberitahukan sebelum hari ulang tahun yaitu 1 minggu sebelumnya, 3 hari dan pada hari perayaan.

Untuk mengganti tanggal lahir facebook, sebenarnya kita diberikan kesempatan 2 kali saja untuk mengubahnya. Tetapi bagi kamu yang ingin menggantinya karena mungkin masih salah dengan tanggal lahir kamu sebenarnya, Disini kita akan membahasnya menggunakan aplikasi facebook versi web, mobile dan juga aplikasi fb lite di android.

Jadi jika sebelumnya akun fb kamu tidak dirayakan oleh facebook, Penyebabnya adalah tanggal lahir kamu yang mungkin salah. Sekarang ayo kita ganti tanggal lahirnya agar facebook memberitahu ke semua orang termasuk teman facebook kamu dengan mudah.

Bukan hanya pemberitahuan lho, facebook juga akan memberikan kamu hadiah berupa video khusus orang yang sedang ulang tahun dengan animasi yang keren banget..

Baca juga : Cara Melihat Orang Yang Diblokir Di Facebook

Cara Mengganti Tanggal Lahir Facebook di Komputer/Laptop

Bagaimana cara mengganti tanggal lahir facebook jika kamu menggunakan versi desktop atau menggunakan komputer dan laptop kamu? Ikuti cara berikut ini dengan mudah.

  1. Buka Halaman Facebook dan login ke akun fb kamu.
    cara ubah tanggal lahir facebook
  2. Pilih nama akun fb kamu di menu atas tepat disebelah kiri menu Home/Beranda
    profil facebook
  3. Pada bagian intro, tempat lahir, pendidikan dll. Pilih Edit Perincian.
    cara ganti tanggal lahir facebook yang sudah tidak bisa diganti
  4. Akan mundul menu Pop-Up dengan nama Sesuaikan intro anda, Pilih Perbarui informasi anda.
    cara ganti tanggal lahir facebook di laptop
  5. Pada Info Kontak dan Dasar pilih informasi umum, Pilih edit pada tanggal lahir dan tahun lahir. Kemudian simpan.
    cara mengganti tanggal lahir di fb lebih dari 2 kali

Baca juga : Cara Mengaktifkan Dark Mode di Messenger Facebook

Cara Mengganti Tanggal Lahir di Facebook Lite Android

Hampir sama caranya dengan yang ada di komputer untuk mengganti tanggal lahir facebook lewat hp android berikut cara lengkapnya.

Tetapi aplikasi facebook terbagi menjadi dua yaitu versi biasa dan juga lite atau Fb Lite di android.

Dan ternyata banyak juga teman-teman disini yang menggunakannya, alasannya fb lite adalah versi minimal nya yang sangat ringan dan tentunya cocok untuk hp yang memiliki spesifikasi rendah terutama pada ruang penyimpanan internalnya.

Lalu bagaimana cara mengganti tanggal lahir facebook di fb lite? Yuk simak ulasannya berikut ini.

  1. Buka Aplikasi Facebook dan masuk ke akun fb kamu (Download di Google Playstore) Jika belum.
    download facebook google playstore
  2. Di halaman beranda, tap pada foto profil atau pilih menu hamburger dan pilih Nama akun fb kamu.
    cara mengubah tanggal lahir di facebook yang sudah dua kali
  3. Pilih Edit Detail Publik. Scroll hingga mentok ke bawah pilih Edit info tentang Anda.
    cara menampilkan ulang tahun di facebook
  4. Lalu cari menu Info Umum, Pilih Edit lalu sesuaikan dengan tanggal lahir kamu sebenarnya kemudian simpan.
    cara mengganti tanggal lahir di facebook

Itulah cara mengganti tanggal lahir facebook lewat komputer/laptop (desktop) dan hp (mobile) menggunakan aplikasi facebook biasa dan facebook lite yang telah kita bahas.

Jadi, sangat mudah bukan?

Untuk mengganti tanggal lahir facebook yang sudah terkena limit batasan dan sudah tidak dapat diganti. Tenang, saya juga akan memberikan trik bagaimana cara mengganti tanggal lahir pada akun fb kamu. Berikut caranya.

Baca juga : Hemat Kuota dengan Mode Gratis Facebook, Begini Caranya

Cara Mengganti Tanggal Lahir Facebook Yang Lebih Dua Kali

Sebenarnya kebijakan untuk mengganti tanggal lahir di setiap akun fb diberikan berapa kali batasan perubahan. Yakni adalah 2 kali kesempatan untuk merubah tanggal lahir.

Tetapi tak sedikit teman-teman yang sudah terkena limit batasan tersebut disebabkan beberapa faktor, seperti salah memasukkan tanggal lahir dan faktor penyebab lainnya. Peraturan ini sendiri dibuat oleh pihak facebook agar tidak terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan ataupun mengenai keamanan akun tersebut.

Jika kamu merasakan ada yang salah dengan tanggal lahir kamu, kemudian kamu tidak dapat mengubahnya, terdapat keterangan disana kamu bisa mengikuti cara berikut ini.

Jadi, seperti inilah tanda bahwa kamu sudah pernah mengganti tanggal lahir kamu lebih dari dua kali dan tidak dapat menggantinya kembali.

cara mengganti tanggal lahir di facebook yang tidak bisa diganti

Apakah benar tampilannya seperti itu?

Jika iya, berikut tips untuk mengatasi masalah seperti diatas.

Mengubah Privasi Tanggal Lahir

Adapun cara pertama yang dapat kamu lakukan ketika tidak bisa mengganti tanggal lahir facebook lagi adalah dengan mengubah privasi tanggal lahir yang ada. Untuk mengubah privasi tersebut kamu bisa mengganti yang awalnya adalah Publik ke Hanya saya.

Dengan ini semua orang yang ada di akun facebook baik itu orang yang baru pertama kali mendaftar, teman, dan lainnya tidak dapat melihat tanggal lahir kamu. Jadi, dari pada menampilkan informasi mengenai tanggal lahir kamu yang salah lebih baik disembunyikan saja.

Baca juga : Cara Download Video dari Facebook di PC & Android

Meminta Perubahan Tanggal Lahir

Jika kamu masih tetap ingin mengubah tanggal lahir walaupun sudah lebih dari 2 kali, meminta perubahan tanggal lahir ke pihak fb adalah solusi terakhir.

Caranya juga sangat mudah, kamu dapat mengisi form terkait tahun, bulan, dan tanggal lahir kemudian dilengkapi dengan alasan perubahan tersebut.

cara mengubah tanggal lahir di fb yg tidak bisa diubah
  1. Masuk ke Form Kontak Permintaan Perubahan Tanggal Lahir Facebook.
  2. Isi tahun, bulan, dan tanggal lahir.
  3. Kemudian pilih alasan perubahan “This is My real Birthday” atau “Ini adalah tanggal lahir saya sebenarnya
  4. Dan Kirim.

Setelah itu tunggu hingga facebook merespon terkait permintaan kamu dan akan memberikan pesan balasan melalui bantuan facebook ke notifikasi pemberitahuan akun fb kamu masing-masing.

Jika permintaan diterima, maka otomatis tanggal lahir kamu akan dirubah. Jadi pastikan kamu mengisi tanggal lahir dengan benar saat mengirim permintaan.

Karena kalau kamu salah, kamu tidak akan bisa mengganti tanggal lahir kamu kembali.

Jadi, apakah cara diatas dapat membantu kamu dalam mengubah tanggal lahir facebook? Berikan komentarnya di bawah ya.. Semoga bermanfaat

Lulusan Universitas Islam Riau jurusan Teknik Informatika yang hampir 24 jam melakukan kegiatan di depan komputer seperti menulis artikel teknologi di blog Afrizatul.com