Aplikasi Remote TV Tabung & LCD Terbaik

Aplikasi Remote TV

Dulu kita menggunakan remote tv manual untuk mengganti channel atau siaran pada televisi. Saat ini teknologi telah berkembang sangat pesat salah satunya adalah aplikasi remote tv yang bisa kita instal secara langsung di hp android.

Sering kebanyakan dari kita pernah kehilangan remot tv terutama pada tv tabung. Karenanya kita terpaksa untuk menggunakan tombol yang melekat di samping televisi tersebut.

Sekarang sudah saatnya kita meninggalkan kebiasaan tersebut dengan beralih untuk memanfaatkan bantuan dari smartphone android. Hampir setiap orang saat ini memiliki hp android bahkan mungkin seseorang mempunyai lebih dari satu smartphone.

Untuk mengubah hp android kita menjadi remote tv salah satu syarat yang harus kamu miliki adalah memastikan terlebih dahulu apakah hp android kamu sudah support atau mendukung sensor infrared atau belum.

Jika terdapat infrared pada hp android kamu, maka kamu bisa mencoba menggunakan beberapa aplikasi yang akan afrizatul bahas kali ini. Tetapi apabila belum tenang, ada aplikasi remote tv tanpa infrared dan juga wifi yang perlu kamu coba.

Apa itu Infrared ?

Sebelum mengetahui lebih jauh dalam menggunakan hp android untuk remot tv, Kita harus tau dulu apa sih itu infrared? Berikut penjelasan singkatnya.

Infrared (Infra merah) berasal dari bahasa latin yang berarti red, Dengan begitu sensor infrared adalah warna cahaya yang tampak dan juga infra yang berarti di bawah. Cara kerja sensor infrared sendiri yaitu sebuah radiasi elektromagnetik yang memiliki panjang gelombang lebih dari cahaya yang tampak. Namun lebih pendek jika dibandingkan dengan radiasi pada gelombang radio.

Baca juga : Aplikasi Untuk Smart TV

Cara Cek HP Android Support Infrared

Sekarang jika kamu bingung dan tidak paham sama sekali apakah smartphone android yang kamu miliki sudah support infrared atau belum. Begini cara mudah untuk mengeceknya.

Pada umumnya sebenarnya kita telah pernah menggunakan infrared pada hp nokia zaman dahulu, Tetapi pada saat itu fungsi infrared masih digunakan hanya sebatas untuk mengirim file satu sama lain.

Namun saat ini, teknologi infrared sudah dikembangkan pada remote tv android yang bisa kita gunakan untuk mengendalikan barang-barang elektronik seperti TV, AC dan lain-lain.

Bagi kamu pengguna smartphone xiaomi tentunya sudah tidak asing lagi dengan remot ini. Karena, hp xiaomi sudah dilengkapi remote tv, ac, kipas, tv led yang bisa kamu gunakan melalui aplikasi Mi Remote. Jadi kamu tidak perlu instal aplikasi tambahan lain hanya dengan aplikasi yang telah pihak xiaomi berikan secara gratis bagi para penggunanya.

Untuk pengguna smartphone jenis lain seperti oppo, asus, honor, vivo, samsung dan hp merk lain cara mengecek apakah telah memiliki fitur IR Blaster atau Infrared tidak jauh berbeda.

cara mengetahui hp ada infrared :

  1. Buka Aplikasi Panggilan atau Dial-Up Nomor di hp android kamu. Lalu ketikkan *#0*#
  2. Lalu akan muncul beberapa menu yang ada pada smartphone android kamu.
  3. Terakhir, Cari IR LED (infrared).
  4. Selesai.

Mudah bukan? Jika terdapat IR LED maka itu tandanya hp kamu sudah support infrared.

Bagaimana jika hp android kita belum ada fitur infrared dan wifinya? Ikuti tips lengkap di bawah ini.

Baca juga : Cara Mencari Channel TV Yang Hilang

Cara Mengubah Android Menjadi Remot TV Tanpa Infrared dan Wifi

Khusus yang punya hp android tetapi tidak support infrared dan wifi ternyata kita dapat mengubahnya seperti layaknya hp yang sudah support infrared. Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkah mudah yang harus kamu ikuti.

cara menghubungkan remote hp ke tv :

  1. Download & Install Aplikasi Remote Control Untuk TV
  2. Lalu pilih pada icon plus yang berada di pojok kiri atas aplikasi
  3. Pilih barang elektronik sesuai yang kita butuhkan seperti Kipas, TV, AC, DVD dll.
  4. Sesuaikan dengan merk dari barang elektronik tersebut, kamu bisa mengecek pada bagian dus pembelian.
  5. Lalu tap pada icon power
  6. Jika belum berhasil, kamu bisa memilih menu no respons, dan mengulangi cara kelima.

Begitulah cara merubah hp android kita menjadi remot tv tanpa mendukung infrared dan wifi sekalipun.

Bagaimana? Apakah hp kamu masih belum dapat terhubung ke tv atau barang elektronik yang ingin kamu kendalikan?

Jangan khawatir, masih ada solusi lainnya dengan mencoba aplikasi remot tv terbaik yang bisa kamu download di google playstore secara gratis berikut ini.

Baca juga : Cara Mengubah Whatsapp Android Menjadi Iphone

Aplikasi Remote TV Terbaik di Android

Berikut ini daftar aplikasi remote tv terbaik gratis dan bisa digunakan secara offline tanpa koneksi internet di google playstore yang wajib kamu coba.

1.Aplikasi Remot TV, Remot Kontrol – MyRem

aplikasi remote tv tabung

Aplikasi remot tv pertama yang akan kita review kali ini adalah MyRem yang memiliki ukuran aplikasi termasuk ringan dengan besar kurang dari 7 MB. Sudah di download dan diinstal lebih dari 1 juta pengguna android dan memiliki rating yang cukup bagus yaitu 4.0 dan jumlah 12rb ulasan.

Remote control ini dapat mengendalikan semua merek tv dan sudah mendukung hp android dan juga tablet. Dengan ini kamu bisa menonton di tv tanpa harus repot-repot untuk mengganti channel secara manual. Kamu bisa mengendalikannya dari jarak jauh.

Smart TV juga dapat dikendalikan melalui hp android kamu yang sudah mendukung IR Blaster. Teknologi yang digunakan adalah Universal Blue Ray Remote yang mengubah hp android persis menjadi remot tv seperti sungguhan.

Baca juga : Cara Upload IGTV

2.Mi Remote Controller – for TV, STB, AC and more

aplikasi remote tv polytron

Yang kedua adalah aplikasi bawaan hp xiaomi yaitu Mi remote, Digunakan lebih dari 50 juta pengguna android dan memiliki 200rb lebih ulasan tentunya aplikasi remote tv yang satu ini sudah tidak kita ragukan lagi keunggulannya.

Sampai saat ini pun saya masih menggunakan mi remote untuk mengendalikan kipas, maupun tv saya. Walaupun tak jarang juga saya menemukan ada beberapa merk tv yang tidak ada di mi remote, Pihak xiaomi sendiri juga sudah mengkonfirmasi pada ulasan google playstore agar memperbarui mi remote terus-menerus supaya dapat digunakan untuk semua merk tv.

3.Universal TV Remote Control

aplikasi remote tv lg

Khusus untuk kamu yang suka tampilan interfaces yang menarik aplikasi universal tv remote control adalah solusinya. Dengan aplikasi ini kamu dapat menikmati segudang fitur yang berguna mengendalikan barang elektronik dari jarak jauh.

Kelebihan dari aplikasi ini adalah tampilan desain yang menarik, fitur yang lengkap, dan juga sudah mendukung smart tv. Keunggulan lainnya yang bisa kamu dapatkan adalah kamu dapat menggunakan perintah suara untuk mencari merk pada barang elektronik yang kamu inginkan.

Dengan ini, kebiasaan sering kehilangan remot tv tak perlu di khawatirkan lagi ya. Kekurangan dari aplikasi ini sendiri menurut saya sebenarnya terletak pada jumlah iklan. Walaupun itu adalah hal lazim untuk menambah pendapatan dari developer atau pembuat aplikasi sekaligus menghargai karya nya melalui aplikasi remote tv tersebut.

Baca juga : 10 Aplikasi Menyembunyikan Foto dan Video di Android

4.Universal TV Remote – ZaZa Remote

zaza remote

Aplikasi remote tv di android yang cukup populer lainnya adalah ZaZa Remote, Developer aplikasi Tiqiaa Co.,Ltd dengan ukuran 40MB dan sudah diinstall lebih dari 10juta pengguna di android dan mudah digunakan.

Tidak hanya tv yang dapat kamu kendalikan menggunakan zaza remote, barang elektronik lainnya seperti Smart TV, AC, Proyektor, DVD, Kipas, SLR dan masih banyak lagi tentunya dengan beragam merk yang ada.

Disediakan secara gratis di google playstore dengan fitur yang cukup memadai dapat membantu kita untuk mengendalikan barang-barang elektronik yang ada di rumah, kantor dan tempat lainnya dari jarak jauh dengan sangat mudah dan praktis.

5.SURE – Smart Home and TV Universal Remote

sure remote

Sure merupakan salah satu aplikasi remote tv terbaik di android untuk mengontroll tv, ac, proyektor dan yang lainnya. Aplikasi ini juga dapat kamu gunakan pada android tanpa infrared maupun wifi dengan mudah.

Walaupun ukuran aplikasinya yang terbilang cukup besar yaitu 60mb tetap saja lebih dari 10juta pengguna memilih aplikasi ini untuk dijadikan remot tv. SURE Universal Ltd yang merupakan developernya membuat aplikasi ini dengan tujuan agar dapat mewujudkan smart home atau rumah pintar dengan teknologi IoT.

Yang paling unik dari sure remote tv adalah kamu dapat memutar video, musik melalui media player yang telah mereka sediakan. Dilengkapi juga IR Control untuk mempermudah setup atau menghubungkan hp android ke tv dll. Untuk lebih jelasnya kamu bisa coba sendiri karna masih banyak lagi yang keren dari aplikasi remote tv ini.

Baca juga : 7 Tips Cara Menghemat Kuota di HP Android

Sekarang kamu tak perlu risau lagi nih kalau hp android kamu belum support infrared dan wifi. Lalukan tips yang telah saya berikan di atas untuk mengubah hp android kamu menjadi remot tv dan juga menggunakan aplikasi yang sudah ada. Jadi menurut kamu manakah aplikasi remote tv yang terbaik?